Akan ada DREAMzone saat konser NCT DREAM di Indonesia, apa isinya?

Jakarta (ANTARA) – Promotor Dyandra Global Edutainment akan menghadirkan DREAMzone selama perhelatan konser “NCT DREAM Tour “The DREAM Show 2: In A DREAM” in JAKARTA” pada 4 hingga 6 Maret 2023 di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD, Tangerang.

DREAMzone ini, seperti disiarkan keterangan pers, Senin, nantinya terdiri dari tiga instalasi yang diadopsi dari lagu hits dan album NCT DREAM, serta bisa dinikmati secara gratis oleh penggemar NCT atau biasa disapa NCTzen.

Salah satu instalasi yakni “Candy” terinspirasi dari judul lagu utama sekaligus mini album spesial musim dingin grup berjudul sama. NCTzen nantinya dapat melihat serta berfoto langsung dengan DANJI, gantungan kunci berbentuk pom-pom yang diambil dari lirik chorus “Candy”. Setiap DANJI mewakili masing-masing member karena ekspresi-ekspresinya di gambar secara langsung oleh NCT DREAM.

Baca juga: NCT Dream lanjutkan tur “The Dream Show 2” di Eropa dan AS tahun ini

Para penggemar juga akan menemukan “Glitch Mode” di DREAMzone yakni instalasi set musik video ikonik NCT DREAM dengan nama yang sama. “Glitch Mode” yang dirilis pada Maret tahun lalu menorehkan prestasi dengan terjual lebih dari 1 juta keping di minggu pertama perilisan.

Selain itu, akan dihadirkan pula instalasi berbentuk hati besar berwarna biru dengan latar belakang kuning yang bisa digunakan penggemar untuk mengabadikan momen. Instalasi ini terinspirasi dari album versi kemas ulang “Hello Future”.

Selain ketiga instalasi, nantinya ada juga spot lain di DREAMzone seperti mega tur resmi poster, speri-layanan photoboothdan beragam gerai makanan.

Baca juga: NCT Dream bakal gelar konser tiga hari di Indonesia
​​

Para penggemar pun bisa menggunakan fasilitas loker deposit berbayar dan membeli barang resmi mulai dari kaos hingga set kartu pos yang tersedia di Hall 10 ICE BSD.

Promotor juga mengajak NCTZen Indonesia untuk mengulurkan tangan kepada anak-anak Indonesia kembali meraih mimpi, serta perempuan Indonesia untuk berjuang melawan kanker payudara melalui instalasi-instalasi tersebut. Seluruh donasi akan disalurkan atas nama NCTzen Indonesia kepada Yayasan Gerakan Nasional Orang Tua Asuh (GNOTA) dan Yayasan Kanker Payudara Indonesia.

“Semoga pengalaman menonton konser NCT DREAM Tour “The DREAM Show 2 : In A DREAM” in JAKARTA menjadi momen yang tidak terlupakan bagi fans dan juga dapat memberikan dampak positif kepada masyarakat yang lebih luas,” demikian pernyataan promotor.

Baca juga: NCT Dream bagi kesan gelar konser di Olympic Stadium Seoul

Pewarta: Lia Wanadriani Santosa
Editor: Siti Zulaikha
HAK CIPTA © ANTARA 2023

Untuk memperolah keakuratan angka jitu 2d, 3d, bahkan 4d setelah itu pergunakan rumusan Anda sendiri. Bila hasil angka yang Anda idamkan tidak sesuai juga, maka yakinlah prediksi kluaran sdy Anda yang tersedia hari ini dapat muncul